Penyebab Pengajuan Tokopedia Card Ditolak

admin_amurya

Penyebab Pengajuan Tokopedia Card Ditolak

Penyebab pengajuan tokopedia card ditolak tentu sangat beragam. Tokopedia merupakan salah satu aplikasi e-commerce yang ada di indonesia dan sangat berkembang. Aplikasi ini menyediakan banyak sekali pilihan produk untuk bisa dibeli oleh penggunannya.

Mulai dari kebutuhan rumah tangga, pribadi sampai dengan digital juga bisa dilakukan dengan pembayaran ini. Baru-baru ini, tokopedia bekerjasama dengan bank BRI mengeluarkan tokopedia card. Banyak sekali keuntungan tokopedia card bagi para penggunannya.

Terutama untuk anda yang sering bertransksi di tokopedia bisa menggunakan kartu itu. Namun, tidak sedikit pengguna yang saat pengajuan tokopedia card hasilnya ditolak. Sebenarnya apa penyebab pengajuan tokopedia card ditolak? Kami bahas secara lengkap pada artikel ini.

Beberapa Penyebab Pengajuan Tokopedia Card Ditolak

Ada beberapa kemungkinan yang menjadi penyebab dari tokopedia card ditolak. Berikut ini beberapa penyebabnya:

Jarang Bertransaksi

Apakah anda jarang melakukan transaksi di aplikasi tokopedia? Jika “Ya” ini bisa menjadi salah satu penyebab mengapa pengajuan tokopedia card anda ditolak. Karena hanya beberapa pengguna saja yang terpilih dan bisa mendapatkan transaksi khusus ini. Pihak tokopedia tentu bisa melakukan seleksi siapa saja yang rutin transaksi.

Terlebih untuk transaksi yang dilakukan tidak dalam bentuk recehan, melainkan jutaan rupiah. Jelas akan menjadi prioritas tersendiri bagi pihak tokopedia. Jadi jika pengajuan anda ditolak, cobalah cek terlebih dahulu apakah anda memang jarang melakukan transaksi. Mulai sekarang anda bisa lebih rutin untuk melakukan transaksi melalui tokopedia.

Terkena BI Checking

Hayo, siapa yang sering melakukan gagal bayar pada aplikasi pinjaman online? Banyak yang berpikir bahwa hal tersebut tidak masalah. Faktanya nantinya saat anda melakukan gagal bayar maka akan di blacklist oleh BI Checking. Hal ini akan menyulitkan anda ketika ingin melakukan pengajuan yang berkaitan dengan bank.

Salah satunya saat ingin melakukan pengajuan tokopedia card ini. Karena pihak tokopedia bekerjasama dengan bank BRI untuk bisa mengeluarkan credit card. Jadi lebih baik untuk melakukan pelunasan terlebih dahulu pada hutang anda di aplikasi atau bank lainnya. Masalah BI Checking memang harus diatasi dengan cara tersebut.

Gaji Kurang Dari Yang Dibutuhkan

Saat melakukan pengajuan untuk penerimaan tokopedia card, maka anda diharuskan mengisi nominal atau slip gaji yang dibutuhkan. Setelah mengirimkannya dan mendapatkan hasil bahwa ada penolakan, maka sudah pasti bahwa gaji yang dibutuhkan tidak sesuai pada ketentuannya. Mungkin untuk nominal gaji yang diharuskan lebih rendah dari gaji rata-rata di Indonesia.

Gaji menjadi faktor utama dari apakah pengajuan akan diterima atau ditolak. Hal ini sudah sangat lumrah diperkirakan, karena dari pihak bank sendiri menginginkan untuk para penggunannya agar bisa melakukan pembayaran dengan baik. Jadi pastikan bahwa gaji anda sudah melebihi ambang batas yang ditentukan agar pengajuan tokopedia card bisa diterima.

Dokumen Tidak Lengkap

Saat melakukan verifikasi dokumen yang diperlukan, apakah sudah memastikan bahwa semua dokumen yang masuk sudah lengkap? Semua dokumen yang dimasukan harus sesuai pada pertanyaannya dan benar-benar asli. Tidak diperbolehkan untuk menggunakan dokumen yang palsu. Karena nantinya jika bermasalah akan membuat rumit anda.

Gagal Melakukan Verifikasi

Proses verifikasi membutuhkan kartu identitas sebagai tanda pengenalnya. Anda bisa menggunakan KTP atau SIM untuk proses verifikasinya. Pastikan juga bahwa kartu identitas dalam kondisi yang baik agar bias terbaca denganbaik oleh sistem. Selain itu, anda juga harus memastikan bahwa data diri tersebut benar asli milik pribadi agar tidak terjadi masalah saat dilakukan check. Karena akan dicheck keasliannya, jika tidak benar tentu akan menjadi gagald alam melakukan verifikasi.

Memiliki Banyak Credit Card

Apakah anda saat ini sudah memiliki banyak credit card? Sayang sekali, ini bisa menjadi faktor ditolaknya pengajuan anda. Karena proses pengajuan akan dilakukan pengecekan terlebih dahulu seberapa banyak anda memiliki credit card. Semakin banyak memilikinya, kemungkinan untuk diterimanya akan lebih kecil. Kecuali anda menjaga kredit tersebut dengan baik dan rutin transaksi dalam nominal yang besar.

Itulah pembahasan mengenai penyebab pengajuan tokopedia card ditolak. Ternyata ada beberapa alasan yang menjadi pertimbangan pengajuan anda ditolak. Tidak serta merta begitu saja dilakukan penolakan. Jika anda memiliki pertanyaan, silahkan dapat disampaikan langsung pada kolom komentar. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar