Cara Mendapatkan Promo Traveloka

admin_amurya

cara mendapatkan promo traveloka

Cara mendapatkan promo traveloka sangat bisa untuk anda lakukan dengan mudah. Traveloka merupakan salah satu aplikasi yang menyediakan kebutuhan untuk perjalanan anda. Seperti untuk hotel penginapan, transportasi kendaraan, tiket tertentu, makanan dan yang lainnya. Namun, di era sekarang ini dengan kondisi ekonomi yang belum stabil tentu banyak yang menginginkan harga promo.

Tidak dapat dipungkiri, jika hal tersebut memang sangat wajar jika diinginkan oleh banyak ornag. Termasuk saya dan anda yang mungkin sedang mencari promo tersebut. Tidak perlu khawatir, karena Online Travel Agent yang satu ini memang sering sekali memberiakn promo-promonya kepada para pengguna setianya. Lalu, bagaimana cara mendapatkan promo traveloka? Simak langsung pada artikel ini.

Beberapa Cara Mendapatkan Promo Traveloka

Terdapat beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk mendapatkan promo dari aplikasi traveloka. Inilah caranya antara lain:

Gunakan Kode Promo Khusus

Cara pertama yang bisa dilakukan yaitu dengan menggunakan kode promo khusus. Apa maksud dari kode promo khusus ini? Jadi, traveloka menyediakan kode promo tertentu yang bisa digunakan untuk mendapatkan harga promo pada pembayarannya. Dengan begitu, nantinya pembayarannya akan menjadi lebih murah lagi.

Dibandingkan dengan tidak menggunakan kode promo, maka harga yang diberikan akan lebih mahal. Untuk itu, anda bisa mendapatkan kode promo khusus ini dengan menginstall aplikasi traveloka dan mendapatkan informasinya pada aplikasi tersebut. Atau, anda juga bisa dengan melakukan follow pada akun media sosialnya untuk mendapatkan update terbaru mengenai promonya.

Tunggu hari Jumat

Mungkin masih banyak yang belum tahu bahwa setiap hari jumat, traveloka memberikan event khusus yang akan digunakan dalam live stream untuk membagikan kode voucher. Pada live streaming tersebut, tugas anda cukup menyimak dan menunggu host sampai memberikan informasi mengenai kode vouchernya.


Contohnya, kode voucher dengan potongan Rp. 150.000 dengan minimun hotel Rp. 400.000. Maka nantinya anda cukup membayar Rp. 250.000. Bagaimana, sangat murah bukan? Tentu sangat murah! itu hanya salah satu dari contoh saja, ada banyak sekali voucher yang tersedia pada hari jumat tepatnya pukul 19.00 jadi stay tune aja ya.

Tunggu Event Epic Sale

Cara selanjutnya yang pasti jika anda ingin mendapatkan promo hotel dengan harga murah yaitu Event Epic Sale. Inilah event yang paling di tunggu-tunggu oleh para traveler. Mengapa demikian? Karena harga hotel yang ditawarkan sangatlah murah. Sangat-sangat murahnya bukan main loh!

Untuk epic sale bulan ini saja ada hotel dengan harga Rp. 2 Ribu untuk bisa menginap di hotel tersebut. Kurang epic apa lagi coba? Saya pribadi pernah mendapatkan epic sale yaitu menginap di hotel bintang 4 dengan harga Rp. 150.000 saja. Sangat murah menurut saya dengan fasilitas yang lengkap namun harga hotel melati hehehe.. Oh ya jika ingin tahu event epic sale ini maka anda harus melihatnya di sosial media traveloka ya.

Gunakan Pembayaran Tertentu

Traveloka bekerjasama dengan beberapa pembayaran digital memberikan promo khusus berupa potongan diskon atau cashback jika berbelanja melalui traveloka. Nah, anda bisa nih memanfaatkan momen tersebut untuk memperoleh harga hotel yang jauh lebih murah. Bahkan, untuk potongan harganya bisa up to Rp. 500.000 loh. Bagaimana, apakah anda tertarik ingin mendapatkannya? Langsung saja install aplikasinya dan cek promonya ya!

Cara mendapatkan promo traveloka diatas tentu sangat bisa untuk anda coba sendiri secara langsung. Memang ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk bisa memperoleh promo tersebut. Meskipun begitu, ada baiknya bagi anda untuk mencobanya dan siapa tahu beruntung bukan begitu? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Satu pemikiran pada “Cara Mendapatkan Promo Traveloka”

  1. Ping-balik: Cara Bayar Tagihan PLN Melalui Traveloka

Tinggalkan komentar